Mobil Melaju Dengan Kecepatan 16 m/s dan Mengerem dengan Perlambatan 2m/s2. Berapa Jarak Sampai Berhenti?

Ini adalah contoh permasalahan dalam gerak lurus berubah beraturan (GLBB) diperlambat. Mengapa?

Karena mobil direm dan pada akhirnya berhenti.

Kondisi awal adalah mobil melaju dengan kecepatan tertentu dan kemudian berhenti karena direm, inilah perlambatan.


Ok, kita lihat lagi contoh soalnya.





Soal :

1. Sebuah mobil melaju dengan kecepatan 16 m/s dan kemudian mengerem sehingga mobil mengalami perlambatan 2m/s².

Berapakah jarak yang ditempuh mobil sampai berhenti dari pertama kali direm?




Nah, dalam soal sudah diketahui beberapa kondisi.

  • mobil melaju dengan kecepatan 16 m/s. Ini bertindak sebagai kecepatan awal v₀
  • mengalami perlambatan 2 m/s²
Jadi :
  • v₀ = 16 m/s
  • a = -2 m/s²
Tanda minus artinya perlambatan.

Kemudian rumus yang digunakan untuk mencari jarak tempuh adalah :

S = v₀.t + ½.a.t²

Kecepatan awal tahu, perlambatan juga tahu. Terus waktunya berapa? Kan kalau waktunya tidak diketahui jarak tidak bisa dihitung?

Benar sekali...

Oleh karena itu, kita membutuhkan bantuan rumus satu lagi, yaitu :

vt = v₀ + a.t
  • vt = kecepatan akhir
  • v₀ = kecepatan awal
  • a = perlambatan
  • t = waktu
Mobil pada akhirnya akan berhenti, sehingga kecepatan akhirnya adalah 0.

Jadi vt = 0.


Mencari waktu (t)


Kita harus mendapatkan waktu dulu untuk bisa mencari jarak.

vt = v₀ + a.t
  • vt = 0 m/s
  • v₀ = 16 m/s
  • a = -2 m/s²
0 = 16 + (-2)t
  • pindahkan -2t ke ruas kiri sehingga menjadi +2t
2t = 16
  • bagi 16 dengan 2 untuk mendapatkan t
t = 16 : 2

t = 8 sekon.



Mencari jarak (S)


Yap, waktu sudah ditemukan. Dan sekarang kita bisa mencari jarak yang ditempuh.



S = v₀.t + ½.a.t²
  • v₀ = 16 m/s
  • a = -2 m/s²
  • t = 8 s

S = 16.8 +½.(-2).8²

S = 128 - 64

S = 64 meter.

Jadi jarak yang ditempuh mobil dari keadaan melaju dengan kecepatan 16 m/s sampai berhenti adalah 64 meter.







Soal :

2. Sebuah mobil melaju dengan kecepatan 10 m/s dan kemudian mengerem sehingga mobil mengalami perlambatan 1m/s².

Berapakah jarak yang ditempuh mobil sampai berhenti dari pertama kali direm?




Kita memperoleh data dari soal :
  • v₀ = 10 m/s
  • a = -1 m/s²
Tanda minus artinya perlambatan.

Dan sekarang kita cari dulu waktunya agar bisa menghitung jarak tempuh. Langkah-langkahnya sama dengan soal pertama.

Ayo kita mulai..


Mencari waktu (t)


Rumus yang digunakan adalah yang dibawah ini.

vt = v₀ + a.t
  • vt = 0 m/s (kondisi akhir adalah mobil berhenti, jadi kecepatan akhirnya adalah 0)
  • v₀ = 10 m/s
  • a = -1 m/s²
0 = 10 + (-1)t
  • pindahkan -1t ke ruas kiri sehingga menjadi +1t
1t = 10
  • 1t = t

t = 10 sekon



Mencari jarak (S)


Waktu sudah ditemukan. Dan sekarang kita bisa mencari jarak yang ditempuh.



S = v₀.t + ½.a.t²
  • v₀ = 10 m/s
  • a = -1 m/s²
  • t = 10 s

S = 10.10 + ½.(-1).10²

S = 100 - 50

S = 50 meter.

Jadi jarak yang ditempuh mobil dari keadaan melaju dengan kecepatan 10 m/s sampai berhenti adalah 50 meter.


Baca juga :

Post a Comment for "Mobil Melaju Dengan Kecepatan 16 m/s dan Mengerem dengan Perlambatan 2m/s2. Berapa Jarak Sampai Berhenti?"