Konstanta suatu pegas bisa dicari berdasarkan data yang disajikan dalam bentuk grafik dan caranya masih menggunakan rumus pegas secara umum..
Kita langsung coba soalnya..
Soal :
1. Dari grafik dibawah ini, tentukanlah konstanta pegas yang digunakan?
Pada soal diatas sudah sangat jelas sekali nilai-nilai yang diberikan pada gambar. Berikut adalah data yang ada :
Menghitung konstanta pegas (k)
Rumus yang digunakan untuk menghitung konstanta pegas ini adalah :
F = k.∆x
Masukkan :
Soal :
2. Carilah konstanta pegas yang digunakan dari grafik dibawah ini!
Bagaimana jika diketahui dua titik seperti diatas?
Tenang, caranya masih sama dengan soal no 1 dan kita gunakan saja data yang paling pertama, yaitu :
Menghitung konstanta pegas (k)
Rumus yang digunakan masih sama dengan soal yang pertama kok..
F = k.∆x
Masukkan :
Kita langsung coba soalnya..
Soal :
1. Dari grafik dibawah ini, tentukanlah konstanta pegas yang digunakan?
Pada soal diatas sudah sangat jelas sekali nilai-nilai yang diberikan pada gambar. Berikut adalah data yang ada :
- F = 50 N
- ∆x = 10 cm
Untuk x harus diubah menjadi satuan meter, sehingga :
- x = 0,1 m
Keterangan :
- F = gaya yang bekerja pada pegas
- ∆x = pertambahan panjang pegas.
Pada gambar diatas, gaya yang besarnya 50 N mampu mengubah panjang pegas sebesar 10 cm.. Sehingga pegas mengalami pertambahan panjang (∆x) sebesar 10 cm atau 0,1 m.
Menghitung konstanta pegas (k)
Rumus yang digunakan untuk menghitung konstanta pegas ini adalah :
F = k.∆x
Masukkan :
- F = 50N
- ∆x = 0,1 m
50 = k × 0,1
50 = k × ¹/₁₀
- Untuk mendapatkan k, bagi 50 dengan ¹/₁₀
k = 50 : ¹/₁₀
- tanda bagi diubah menjadi tanda kali
- kemudian pecahan dibelakangnya berubah menjadi 10 per 1
k = 50 × ¹⁰/₁
k = 500 N/m
Jadi konstanta pegas yang dicari nilainya adalah 500 N/m
Soal :
2. Carilah konstanta pegas yang digunakan dari grafik dibawah ini!
Bagaimana jika diketahui dua titik seperti diatas?
Tenang, caranya masih sama dengan soal no 1 dan kita gunakan saja data yang paling pertama, yaitu :
- F = 30 N
- ∆x = 5 cm
Untuk data yang kedua yaitu F = 60 N dan ∆x = 5 cm, bisa tidak digunakan, karena akan memberikan hasil yang sama..
Jadi data yang pertama saja sudah cukup..
Ingat, untuk x harus diubah menjadi satuan meter, sehingga :
- x = 0,05 m
Menghitung konstanta pegas (k)
Rumus yang digunakan masih sama dengan soal yang pertama kok..
F = k.∆x
Masukkan :
- F = 30N
- ∆x = 0,05 m
30 = k × 0,05
30 = k × ⁵/₁₀₀
Challenge!!
Coba gunakan data yang memberikan F = 60N dan ∆x = 10 cm, hasilnya harus sama dengan perhitungan diatas, yaitu memberikan nilai k = 600N/m
- Untuk mendapatkan k, bagi 30 dengan ⁵/₁₀₀
k = 30 : ⁵/₁₀₀
- tanda bagi diubah menjadi tanda kali
- kemudian pecahan dibelakangnya berubah menjadi 100 per 5
k = 30 × ¹⁰⁰/₅
- 100 per 5 = 20
k = 30 × 20
k = 600 N/m
k = 600 N/m
Challenge!!
Coba gunakan data yang memberikan F = 60N dan ∆x = 10 cm, hasilnya harus sama dengan perhitungan diatas, yaitu memberikan nilai k = 600N/m
Lengkap kak. Makasih ya
ReplyDeleteThanks kak
ReplyDelete