Sebuah gelombang radio memiliki frekuensi 6 MHz. Berapakah panjang gelombangnya?

Karena merupakan gelombang, maka kita akan menggunakan rumus gelombang yang melibatkan kecepatan.
Nah, kecepatan apa yang digunakan???


Kecepatan yang digunakan adalah kecepatan cahaya (c).
Inilah patokan kita dan harus diingat ya.

Soal 

Ok...
Mari kita coba soalnya.


Soal :

1. Sebuah gelombang radio memiliki frekuensi 6MHz. Berapakah panjang gelombangnya?


Kita gunakan rumus kecepatan gelombang.

v = λf

atau 

c = λf  ....(Ini yang digunakan)

Keterangan :
  • v = kecepatan (m/s)
  • c = kecepatan cahaya (m/s) = 3×10⁸ m/s
  • λ = panjang gelombang (m)
  • f = frekuensi (Hz)

Nah...
Rumus yang kita gunakan adalah c = λf.

Kecepatan cahaya selalu tetap dan haraf hafalkan besarnya berapa ya. Sering di dalam soal tidak disebutkan besarnya, jadi harus diingat.

Soal


Soal :

1. Sebuah gelombang radio memiliki frekuensi 6 MHz, berapakah panjang gelombangnya?


Data pada soal :
  • frekuensi (f) = 6 MHz = 6×10⁶ Hz
  • M = mega = 10⁶
  • kecepatan cahaya (c) = 3×10⁸ m/s

Ingat ya!!
Walaupun pada soal tidak diketahui berapa kecepatan cahanya, selalu gunakan c = 3×10⁸ m/s.



Mencari panjang gelombangnya


Rumus yang digunakan adalah :

c = λf 
  • Kita akan mencari panjang gelombang (λ)


  • Untuk mendapatkan panjang gelombang (λ), kita harus membagi c dengan f.


  • Masukkan nilai c dan f
  • Ketika pangkat dibagi pangkat, maka pangkatnya dikurang ya. Ingat sifat eksponen lagi.

Sehingga diperoleh panjang gelombang 50 meter.



Soal :

2. Hitunglah panjang sebuah gelombang radio jika frekuensinya 50 MHz!


Ok...
Masih menggunakan rumus yang sama seperti di atas.

Catat dulu data yang diketahui.
  • f = 50 MHz = 50 × 10⁶ Hz
  • kecepatan cahaya (c) tidak diketahui pada soal, jadi gunakan c = 3×10⁸

Selanjutnya kita hitung panjang gelombangnya.




Nah...
Diperoleh panjang gelombangnya adalah 6 meter.

Kesimpulan

Ada beberapa hal penting ketika mengerjakan soal yang berkaitan dengan panjang gelombang radio. Diantaranya :
  • Kecepatan cahaya (c)  selalu 3×10⁸ m/s
  • M artinya Mega, yang sama dengan = 10⁶

Jika kecepatan cahaya tidak diketahui pada soal, langsung gunakan nilai di atas. Tetapi, jika pada soal diberikan nilai kecepatan cahaya, gunakan yang diberikan pada soal.

Misalnya pada soal diketahui kecepatan cahayanya 2,8×10⁸ m/s, maka gunakanlah nilai ini dalam perhitungan.
Jangan gunakan yang 3×10⁸ ya.

Semoga membantu dan selamat belajar ya!!

Baca juga ya :

Post a Comment for "Sebuah gelombang radio memiliki frekuensi 6 MHz. Berapakah panjang gelombangnya?"