Konsep benda mengapung kita gunakan dalam permasalah seperti ini. Masih ingat dengan hukum Archimedes?
Inilah konsepnya..
Pengertian dari hukum Archimedes sangat membantu disini..
Gaya ke atas yang diberikan oleh air kepada suatu benda, sama dengan volume air yang dipindahkan oleh benda itu.
Ok, kita lihat saja soalnya..
Soal :
1. Sebuah benda terapung di air dan volume bagian yang tenggelam adalah 400 cm³. Jika volume bendanya 500 cm³ dan massa jenis air 1 gr/cm³, berapakah massa jenis benda tersebut?
Perhatikan gambar dibawah ini..
Suatu benda terapung di dalam air :
Menemukan rumusnya
Sekarang kita gunakan persamaan gaya apung dan berat benda.
Fa = Wb
ρa.Vt.g = mb. g
ρa.Vt = mb
Jadi...
ρa.Vt = ρb .Vb ...... (rumus yang digunakan)
Diketahui :
Mencari massa jenis benda
Kita akan menggunakan rumus diatas untuk menemukan massa jenis bendanya..
ρa.Vt = ρb .Vb
Ganti :
ρb = 4/5
ρb = 0,8 gr/cm³
Nah, kita sudah menemukan massa jenis dari benda yang ada dalam air tersebut, yaitu 0,8 gr/cm³
Soal :
2. Sebuah benda terapung di air dan volume bagian yang terapung adalah 400 cm³. Jika volume bendanya 500 cm³ dan massa jenis air 1 gr/cm³, berapakah massa jenis benda tersebut?
Kita balik sedikit soalnya, namun hasilnya berbeda ya..
Sekarang yang diketahui adalah volume benda yang terapung dan dalam rumus yang dipakai adalah volume yang tenggelam.
Volume total benda = 500 cm³
Volume yang terapung = 400 cm³
Sekarang kita bisa mencari volume benda yang tenggelam :
Volume tenggelam = volume total - volume terapung
Volume tenggelam = 500 cm³ - 400 cm³
Volume tenggelam = 100 cm³
Mencari massa jenis benda
Kita akan menggunakan rumus diatas untuk menemukan massa jenis bendanya..
ρa.Vt = ρb .Vb
Ganti :
ρb = 1/5
ρb = 0,2 gr/cm³
Jadi massa jenis bendanya adalah 0,2 gr/cm³
Inilah konsepnya..
Pengertian dari hukum Archimedes sangat membantu disini..
Gaya ke atas yang diberikan oleh air kepada suatu benda, sama dengan volume air yang dipindahkan oleh benda itu.
Ok, kita lihat saja soalnya..
Soal :
1. Sebuah benda terapung di air dan volume bagian yang tenggelam adalah 400 cm³. Jika volume bendanya 500 cm³ dan massa jenis air 1 gr/cm³, berapakah massa jenis benda tersebut?
Perhatikan gambar dibawah ini..
Suatu benda terapung di dalam air :
- warna hijau adalah volume benda yang tenggelam dan kita sebut dengan "Vt" = volume tenggelam.
Volume benda yang tenggelam inilah yang sama dengan volume air yang dipindahkan dan menimbulkan gaya Archimedes.
Mudahnya volume benda tenggelam-lah yang selalu dipakai dalam perhitungan, bukan volume yang ada dipermukaan air.
Rumus yang digunakan adalah :
Fa = Wb
- Fa = gaya apung
- Wb = berat benda
Jadi gaya apung sama dengan berat benda seluruhnya, karena gaya apung ini mampu mengimbangi seluruh bagian benda.
Dan yang menyebabkan gaya apung adalah volume yang tenggelam saja (Vt). Inilah yang dipakai dalam perhitungan.
Ingat, rumus gaya apung adalah :
Fa = ρa.Vt.g
Dan berat benda :
Wb = mb. g
Menemukan rumusnya
Sekarang kita gunakan persamaan gaya apung dan berat benda.
Fa = Wb
ρa.Vt.g = mb. g
- "g" bisa kita hilangkan dari persamaan karena ada dikedua ruas.
ρa.Vt = mb
- Ingat bahwa massa adalah massa jenis dikali volume
- mb = ρb .Vb
Jadi...
ρa.Vt = ρb .Vb ...... (rumus yang digunakan)
Diketahui :
- ρa = massa jenis air
- ρb = massa jenis benda
- Vt = volume benda tercelup atau tenggelam
- Vb = volume total benda
Mencari massa jenis benda
Kita akan menggunakan rumus diatas untuk menemukan massa jenis bendanya..
ρa.Vt = ρb .Vb
Ganti :
- ρa = 1 gr/cm³
- Vt = 400 cm³
- Vb = 500 cm³
Semua satuan sudah sama, yaitu pada massa jenis menggunakan satuan "cm" dan pada volume juga sudah menggunakan satuan "cm".
Volume tenggelam dan volume benda juga sudah menggunakan "cm"
Kita bisa langsung mengerjakannya.
Jika satuannya masih berbeda, kita harus mengubahnya dulu agar mendapatkan hasil yang diharapkan.
1 × 400 = ρb × 500
400 = ρb .500
- untuk mendapatkan ρb bagi 400 dengan 500
ρb = 400/500
ρb = 0,8 gr/cm³
Nah, kita sudah menemukan massa jenis dari benda yang ada dalam air tersebut, yaitu 0,8 gr/cm³
Soal :
2. Sebuah benda terapung di air dan volume bagian yang terapung adalah 400 cm³. Jika volume bendanya 500 cm³ dan massa jenis air 1 gr/cm³, berapakah massa jenis benda tersebut?
Kita balik sedikit soalnya, namun hasilnya berbeda ya..
Sekarang yang diketahui adalah volume benda yang terapung dan dalam rumus yang dipakai adalah volume yang tenggelam.
Volume total benda = 500 cm³
Volume yang terapung = 400 cm³
Sekarang kita bisa mencari volume benda yang tenggelam :
Volume tenggelam = volume total - volume terapung
Volume tenggelam = 500 cm³ - 400 cm³
Volume tenggelam = 100 cm³
Mencari massa jenis benda
Kita akan menggunakan rumus diatas untuk menemukan massa jenis bendanya..
ρa.Vt = ρb .Vb
Ganti :
- ρa = 1 gr/cm³
- Vt = 100 cm³
- Vb = 500 cm³
Langsung masukkan ke dalam rumus..
ρa.Vt = ρb .Vb
ρa.Vt = ρb .Vb
1 × 100 = ρb × 500
100 = 500.ρb
- untuk mendapatkan ρb bagi 100 dengan 500
ρb = 100/500
ρb = 0,2 gr/cm³
Jadi massa jenis bendanya adalah 0,2 gr/cm³
Baca juga ya :
Ka ini pembahasan yg cukup detail sejauh aku baca. Tolong ka masukin juga contoh dan pembahasan soal2 SBM. Terima kasih
ReplyDeleteok, nanti saya coba bahas yang sbm..
DeleteThanks kak
ReplyDeletesama-sama
DeleteThis comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDelete