Benda bermassa 10 kg didorong selama 3 sekon dengan percepatan 2m/s2. Usahanya berapa?

Ketika benda di dorong, sehingga bergerak dan memiliki percepatan, maka usahanya bisa dihitung dengan menggunakan energi kinetik.

Jika kecepatannya bisa dihitung, maka energi kinetiklah yang dipakai untuk mencari usaha.


Soal :

1. Benda diam bermassa 10 kg didorong selama 3 sekon dengan percepatan 2m/s². Berapakah usaha yang dilakukan?


Kondisi benda pertama kali adalah diam. Sehingga :

  • Kecepatan awal (v₀) = 0 m/s

Setelah itu, benda di dorong selama 3 sekon dan memiliki percepatan 2m/s².
  • percepatan (a) = 2m/s²
  • waktu (t) = 3 sekon


Mencari kecepatan akhir (v₁)


Berdasarkan data percepatan dan waktu diatas, kita bisa menghitung berapa kecepatannya setelah di dorong selama 3 sekon.

Data :
  • a = 2 m/s²
  • t = 3 sekon
  • v₀ = 0 m/s

Untuk mencari v, kita bisa menggunakan rumus :

v₁ = v₀ + at

Masukkan data yang diketahui ke dalam soal.

v₁ = v₀ + at

v₁ = 0 + 2.3

v₁ = 6 m/s




Mencari usaha (W)


Mendapatkan usaha, bisa menggunakan rumus energi kinetik.

Usaha (W) = W₁ - W₀

W = ½mv₁² - ½mv₀²

Sekarang kita memiliki data :

  • m = 10 kg
  • v₀ = 0 m/s
  • v₁ = 6 m/s

Masukkan ke dalam rumus.

W = ½mv₁² - ½mv₀²

W = [½ × m × v₁²] - [½ × m × v₀²]

W = [½ × 10 × 6²] - [½ × 10 × 0²]

W = [½ × 10 × 36] - [½ × 10 × 0]

W = [180] - [0]

W = 180 joule.


Jadi, usaha yang dilakukan untuk mendorong benda bermassa 10 kg selama 3 sekon dengan percepatan 2 m/s² adalah 180 joule.




Soal :

2. Berapa usaha yang diperlukan untuk melempar bola bermassa 500 gram sehingga kecepatannya 10 m/s?


Soal ini mirip dengan yang pertama.

Diketahui :
  • massa (m) = 500 gram = 0,5 kg
    satuannya harus diubah menjadi kg
  • kecepatan (v) = 10 m/s



Mencari usaha (W)


Rumus yang digunakan adalah :

W = ½mv²

Kita tidak perlu lagi mengurangkannya dengan kecepatan pertama atau kedua. Karena disini hanya ada satu kecepatan saja..
Sehingga rumusnya hanya seperti diatas..


Ok, kita hitung usahanya.

W = ½mv²

W = ½ × m × v²

W = ½ × 0,5 × 10²

W = ½ × 0,5 × 100

W = 25 joule


Jadi usaha yang diperlukan adalah 25 joule untuk membuat benda bermassa 500 gram melesat dengan kecepatan sebesar 10 m/s.


Baca juga :

3 comments for "Benda bermassa 10 kg didorong selama 3 sekon dengan percepatan 2m/s2. Usahanya berapa?"

  1. Wahhh jadi keinget yang kebanyakan gaya di meme in itu wuehehe

    ReplyDelete
  2. Wahhh boleh nih buat aplikasi perhitungan :D

    ReplyDelete
  3. yang pasti usahanya gak sebesar ekspektasi kali ya?

    :D XD

    ReplyDelete