Menghitung Dimensi Kecepatan (v) dan Percepatan (a)

Menemukan dimensi dari kecepatan dan percepatan sangat dimudahkan dengan menggunakan satuan mereka masing-masing.

Satuannya tinggal diubah sesuai simbol dimensinya.


Mari kita kerjakan!!


Dimensi kecepatan

Kecepatan merupakan hasil pembagian dari jarak dan waktu. Untuk lebih lengkapnya seperti dibawah ini..


Keterangan :

  • v = kecepatan
  • s = jarak
  • t = waktu

Satuan kecepatan diperoleh m/s.

Dari satuan inilah kita bisa merumuskan dimensinya dan perhatikan lagi dimensi dari masing-masing satuan pokok.

  • Jarak satuannya meter (m) → dimensi (L)
  • waktu satuannya sekon (s) → dimensi (T)

Sehingga :
  • ganti m dengan L
  • ganti s dengan T


Dalam penulisan dimensi, tidak dibuat dalam bentuk pecahan. Sehingga T yang sebagai penyebut pecahan bisa ditulis T¹ dan dibawa keatas dengan menambahkan tanda minus (-) pada pangkatnya.

Ayo..
Ingat lagi tentang konsep eksponen ya!!


Sehingga diperoleh dimensi dari kecepatan (v) = [L][T]-1



Dimensi percepatan

Sekarang kita lanjutkan ke percepatan. Percepatan (a) bisa dihitung dengan membagi kecepatan (v) dengan waktu (s).


Untuk mendapatkan satuan dari percepatan :

  • rumus percepatan adalah kecepatan dibagi waktu
  • untuk mendapatkan satuannya, berarti satuan kecepatan dibagi dengan satuan waktu.
  • sehingga diperoleh satuan percepatan = m/s²

Sehingga bisa dicari dimensinya.

Ingat!!
  • jarak satuannya meter (m) → dimensi L
  • waktu satuannya sekon (T) → dimensi T


Keterangan :
  • Dimensi tidak dibuat dalam bentuk pecahan
  • Penyebut pecahannya dibawa keatas sehingga ditambahkan minus pada pangkatnya.

Dan dimensi dari percepatan adalah [L][T]-2

Baca juga :

Post a Comment for "Menghitung Dimensi Kecepatan (v) dan Percepatan (a)"