Mencari dimensi tetapan pegas

Untuk mendapatkan dimensi dari tetapan pegas, kita harus mengetahui rumusnya seperti apa. Dari rumus inilah kita bisa mencari dimensinya.


Setelah rumusnya diketahui, kita bisa melihat satuan yang digunakan.
Nah...
Satuan inilah yang membantu kita mendapatkan dimensi suatu besaran.

Tips!!

Untuk menghitung dimensi besaran, kita harus hafal dengan dimensi besaran pokok. Ini memang harus dihafal dan diingat ya!

Biasanya dimensi yang sering digunakan adalah :
  • Panjang (satuan meter) = dimensi [L]
  • Massa (satuan kg) = dimensi [M]
  • Waktu (satuan detik) = dimensi [T]
Inilah tiga besaran yang sering digunakan.
Untuk perhitungan mencari dimensi tetapan pegas juga menggunakan ketiganya.

Soal

Ok...
Kita cek soalnya.

Soal :

1. Carilah dimensi dari tetapan pegas!


Berikut adalah langkah-langkahnya.



Menentukan rumus

Tentukan dulu rumus dari tetapan pegasnya.
Kita turunkan dari rumus gaya pegas.

F = k.Δx
  • F = gaya pegas (N)
  • k = ketetapan pegas
  • Δx = pertambahan panjang pegas (m)

Sekarang cari rumus ketetapan pegas.


  • Untuk mendapatkan k, maka F harus dibagi dengan Δx

Rumus tetapan pegas sudah ditemukan dan sekarang kita bisa mencari dimensinya.




Menentukan dimensi tetapan pegas

Dari rumus tetapan pegas, kita bedah lagi agar mendapatkan komponen dasar dari masing-masing besaran.


  • F adalah hasil perkalian dari massa (m) dan percepatan gravitasi (g).
  • Kita ganti F dengan m.g


  • Sekarang kita tulis satuan dari masing-masing besaran di atas.
  • Massa (m) satuannya kilogram (kg)
  • Gravitasi (g) satuannya meter/sekon kuadrat (m/s²)
  • Pertambahan panjang (Δx) satuannya meter (m)



  • Ganti satuan kg dengan dimensinya, yaitu [M]
  • Ganti satuan sekon dengan dimensinya, yaitu [T]
  • Untuk dimensi, ditulis tidak dalam bentuk pecahan, sehingga [T]² yang ada dipenyebut dibawa ke atas, sehingga menjadi [T]‾²

Nah...
Inilah dimensi dari ketetapan pegas.

Yaitu [M][T]‾²

Semoga membantu ya...

Kesimpulan

Mendapatkan dimensi dari suatu besaran, bisa dengan mengetahui rumusnya. Setelah itu isi masing-masing satuannya.

Inilah langkah pentingnya.

Kemudian...
Setiap satuan disederhanakan jika ada yang bisa disederhanakan. Langkah terakhir adalah mengganti satuan-satuan itu dengan dimensinya.

Baca juga ya :

Post a Comment for "Mencari dimensi tetapan pegas"